Motor Matic Sejuta Umat, Kredit Motor Honda BeAT Cicilan Per Bulan Cuma Rp 900 Ribuan - Otomotifmedia

Motor Matic Sejuta Umat, Kredit Motor Honda BeAT Cicilan Per Bulan Cuma Rp 900 Ribuan

Penulis -

Kamis, 06 Februari 2025 08:05:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Motor Matic Sejuta Umat, Kredit Motor Honda BeAT Cicilan Per Bulan Cuma Rp 900 Ribuan

Otomotifmedia.com - Honda BeAT merupakan motor matic sejuta umat, bisa dibeli cash maupun kredit.
 
Untuk yang mau kredit Honda BeAT, cicilan per bulannya cukup terjangkau mulai Rp 900 ribuan.
 
Honda BeAT salah satu skutik yang terbilang laris manis.
 
Dengan desain simpel, skutik ini bisa diandalkan untuk beraktivitas di dalam  kota yang macet.
 
Khusus untuk yang belum mampu membeli cash, Honda BeAT bisa dikredit dengan skema cicilan bervariasi.
 
Berikut  fitur Honda BeAT:
 
- Mesin 110 CC berpendingin udara eSP
- Lampu depan LED Desain lampu depan modern membuat tampilanmu semakin keren
- Fitur ECO Indicator yang akan membantu anda berkendara secara irit. Saat anda berkendara dengan irit, indikator ini akan menyala di panel meter.
- Rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) yang di rancang khusus untuk kelincahan berlebih saat berkendara.
- Akselerasi mencapai 12,6 detik pada jarak 0-200m.
- Top speed hingga 94 km/jam
- Penggunaan BBM 60,6 km / liter dengan penggunaan fitur ISS (metode pengeteas EURO 3)
- Kapasitas fuel tank lebih besar hingga 4,2 liter.
- Ban tubeless.
- Combi Brake System (CBS) untuk tipe CBS dan CBS ISS.
- Standar samping otomatis (side stand switch) – Mesin tidak dapat dinyalakan saat standar samping dalam posisi turun, sehingga menghindari resiko pengendara lupa menaikkan standar samping.
- Parking Brake Lock – Berfungsi sebagai rem tangan, mencegah motor loncat saat menghidupkan mesin, serta praktis dan nyaman saat parkir atau berhenti di tanjakan.
- Secure Key Shutter – Sistem penguncian bermagnet yang kuat dan nyaman, untuk menghindar resiko pencurian.
- Kapasitas bagasi besar (12 liter).
- Speedometer dengan gabungan digital-analog. Combined Digital Panel Meter​ Semakin stylish dengan panel meter yang canggih dilengkapi lampu indikator ECO untuk kemudahan informasi berkendara.
 
Honda BeAT memiliki 8 varian warna:
 
Deluxe Matte Blue
Deluxe Matte Green
Deluxe Matte Black
Deluxe Black
Deluxe Matte Silver
Funk Red Black
Hard Rock Black
Jazz White Black
Harga Honda BeAT dan BeAT Street:
 
Honda BeAT Sporty CBS Rp 18.712.000 
Honda BeAT Sporty Deluxe CBS ISS Rp 20.002.000
Honda BeAT Sporty Deluxe SMARTKEY Rp 20.532.000
Honda BeAT Street Rp 20.002.000 
 
Khusus untuk yang memilih kredit Honda BeAT, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) menyediakan beberapa pilihan uang muka (DP) dan cicilan serta tenor.
 
Pilihan paling murah Honda BeAT Sporty CBS cicilan perbulannya Rp 927 ribu dengan uang muka Rp  2,4 juta dan lama cicilan 35 bulan.
 
Sementara tenor atau lama cicilan yang bisa dipilih mulai 11 bulan, 17 bulan, 23 bulan, 27 bulan, 29 bulan, 33 bulan dan 35 bulan.
 
Pilihan uang muka atau DP yang bisa dipilih mulai Rp 1,7 juta, Rp 1,9 juta, Rp 2,1 juta dan Rp 2,4 juta.
 
 

Berita Terkait

Ribuan Pengendara Grand Filano Hybrid Berbagi Kebaikan Bulan Ramadan di Seluruh Indonesia Pakar Safety Riding Bagikan Tips Puasa Ramadan Tetap Nyaman Walaupun Beraktivitas Naik Motor Honda VIP Card, Keuntungan Eksklusif bagi Pemilik Motor Honda Honda Premium Matic Day 2025 Hadir di AEON BSD, AT Premium Sapa Warga Tangerang Honda ICON e: dan Honda CUV e: Hadir di AEON BSD, Ada Diskon Sampai Rp 11 Jutaan Motor Listrik Makin Bersaing, Alva Gandeng SOCA Wheels Hadirkan Modifikasi Cervo Begini Saran Pakar Safety Riding Hadapi Macet di Jalan Saat Naik Motor Performa dan Desain Legendaris, BMW Motorrad Indonesia Luncurkan BMW R 12 S
Berita ini 38 kali dibaca