Otomotifmedia.com - LEPAS, merek otomotif global terbaru dari Chery Group, membuka babak baru di industri otomotif Indonesia dengan secara
Debut Global di Indonesia, LEPAS Tawarkan Pre-Order Eksklusif SUV L8 di GIIAS 2025
resmi membuka pre-booking untuk model perdananya, LEPAS L8, di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025.
Dengan hanya Rp10 juta, konsumen kini dapat memesan lebih awal unit LEPAS L8 sekaligus menikmati berbagai privilege eksklusif yang dirancang khusus untuk 100 pemilik pertama.
Langkah ini menjadi bagian dari debut global LEPAS, yang memilih Indonesia sebagai pasar pertama dalam strategi ekspansi internasionalnya.
Mengandalkan pengalaman lebih dari tiga dekade Chery Group dalam hal riset dan pengembangan, manufaktur, serta manajemen rantai pasok global, LEPAS hadir dengan fondasi teknis yang kuat serta visi internasional yang jelas.
Indonesia dipilih sebagai pasar pertama untuk memperkenalkan merek ini secara global, sebagai bagian dari komitmen Chery Group dalam mengembangkan industri otomotif secara lokal.
"Peluncuran perdana LEPAS di Indonesia, menjadi tonggak awal dimulainya strategi ekspansi global, dan Indonesia menjadi negara pertama yang kami pilih karena potensinya yang luar biasa dan peran kuncinya sebagai pasar otomotif terbesar di kawasan Asia Tenggara,” ujar Rifkie Setiawan selaku Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.
Melalui debut perdananya, LEPAS memperkenalkan model L8, sebuah SUV bergaya urban yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang modern, extraordinary, dan penuh kelas bagi konsumen muda di Indonesia.
Dirancang dengan menggabungkan teknologi canggih dan estetika kontemporer, L8 diyakini mampu menjadi standar baru dalam
mobilitas urban masa kini.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap antusiasme pasar Indonesia, LEPAS kini membuka program Pre-Order Eksklusif bagi calon konsumen yang ingin menjadi bagian awal dari perjalanan merek ini di Tanah Air.
Dengan hanya membayar pre-booking sebesar Rp10 juta, pelanggan sudah dapat mengamankan unit LEPAS L8 dan menikmati berbagai privilege eksklusif, di antaranya:
- Mystery Delivery Gift Package
Paket hadiah kejutan yang dikurasi khusus untuk 100 pemilik pertama L8. Rinciannya akan diungkap saat seremoni peluncuran resmi pada kuartal keempat mendatang.
- Founder Edition Rear Badge (001~100)
Badge eksklusif edisi “Founder” yang bernomor unik dari 001 hingga 100. Konsumen diperbolehkan memilih nomor favoritnya selama belum diklaim oleh konsumen lain.
- Exclusive After-Sales Protection Plan – Leopard Care+
Perlindungan purna jual premium, termasuk jaminan garansi dan layanan servis terbaik yang dirancang untuk memberikan ketenangan ekstra bagi pemilik L8.
- Priority Delivery
Konsumen pertama akan mendapat prioritas dalam proses produksi dan pengiriman unit, sehingga dapat menerima mobil lebih cepat dari jadwal reguler.
LEPAS L8 direncanakan akan resmi meluncur ke pasar Indonesia pada kuartal keempat tahun 2025, dengan pengiriman unit dijadwalkan mulai Desember 2025.
Bagi konsumen yang ingin menjadi bagian dari sejarah awal LEPAS di Indonesia, pemesanan awal dapat dilakukan sejak ajang GIIAS 2025 dimulai dengan mengunjungi booth resmi LEPAS di GIIAS 2025, Hall 2G, ICE BSD City, Tangerang.
Berita ini 119 kali dibaca







