Otomotifmedia.com - Resmi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya mengumumkan pemecatan pelatih Patrick Kluivert.
Pelatih asal Belanda itu dipecat usai gagal meloloskan Indonesia ke putaran final Piala Dunia 2026.
Kini posisi pelatih Timnas Indonesia masih kosong sepeninggal Kluivert.
PSSI sendiri belum mengumumkan siapa pengganti mantan pemain klub Bacelona, Spanyol itu.
Di luar sepakbola, Patrick Kluivert ternyata dikenal memiliki koleksi mobil yang cukup variatif.
Koleksi mobil-mobil mewah berharga mahal ada di garasi rumahnya.
Kluivert mengaku kecewa karena gagal membawa Skuad Garuda lolos, namun masih belum menyampaikan permohonan maaf kepada publik Tanah Air atas dosanya tersebut.
Pengumuman pemecatan Patrick Kluivert dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia dilakukan pada Kamis (16/10/2025).
PSSI resmi memutus Kerjasama dari seluruh level Timnas Indonesia.
Kluivert sendiri sudah menyampaikan ucapan terimakasih kepada PSSI, pemain dan seluruh supporter Timnas Indonesia yang selalu memberikan dukungan penuh.
Meski karirnya terbilang singkat menangani Timnas Indonesia, dirinya bangga bisa jadi bagian dari Timnas Indonesia.
Sementara itu, beberapa koleksi mobil mewah milik Patrick Kluivert mengutip akun Instagram pribadi miliknya @patrickkluivert9, antara lain Volkswagen Caravelle T5, Mercedes-Benz AMG GTR, Bentley Continental GT.







